Categories
Politik Sosok

Capres…

Siapa capres paling kuat dan memiliki elektabilitas paling besar saat ini? Banyak jajak-data yang telah dilakukan oleh berbagai lembaga survey, dan darinya ada gambaran kuat. Tapi banyak lembaga survey yang diragukan kemurnian datanya. Banyak yang penuh pesan sponsor, kata orang. Karenanya, hasil survey itu tak selalu bisa dipercaya

Lalu apa hal lain yang bisa menjadi ukuran kekuatan seorang capres? Lihat saja bagaimana perilaku tokoh politik lain terhadapnya. Jika tokoh politik lain, khususnya yang memiliki ambisi besar untuk menjadi presiden RI 2009-2014, selalu menyertakan seorang tokoh dalam setiap manuver politiknya (baik memuji, mencela, mengajak gandengan, dlsb), maka kita bisa katakan, itulah tokoh yang oleh para elite politik dikalkulasi paling besar elektabilitasnya

Siapakah tokoh itu? Siapakah nama yang selalu menjadi ‘pusat orbit’ para tokoh politik lain dalam memamerkan syahwat politiknya? Hingga saat ini, tokoh yang memiliki gambaran seperti itu adalah SBY. Tokoh-tokoh dengan kekuatan modal dan/atau mesin partai besar seperti Megawati dan JK mencoba peruntungan dengan menantangnya (meski JK masih punya reserve untuk terus menjadi wakilnya apabila cuma itu peluang yang ada). Yang lebih peripheral tapi meyakini adanya dukungan pemilih besar (seperti AT, HB X dan HNW) terlihat menguji-cobakan peluang mitra politik dengannya.

Dia lamban, peragu-ragu; tapi masih laku keras agaknya. What do you think?